Pada tanggal 26 September 2019 kemarin, seperti yang kita tau kalo udah terjadi Gempa di Ambon dan Maluku yang memakan banyak korban jiwa. Sejauh ini korban luka-luka sudah tercatat sebanyak 158 orang dan yang meninggal sebanyak 30 orang. Bahkan katanya, BMKG sudah mencatat bahwa sudah terjadi 475 gempa susulan yang terjadi di Maluku. Sedih banget ya kawan medan.
Sejak tanggal 27 September, Walikota Ambon Richard Louhenpessy telah menetapkan status tanggap darurat untuk lokasi-lokasi yang terdampak. Setidaknya 25 ribu orang harus mengungsi sejak Kamis lalu. Kebanyakan di antaranya mengungsi karena rumah mereka rusak akibat gempa. Namun juga banyak pengungsi yang lebih memilih bermalam di tenda ketimbang pulang karena khawatir.
sumber, cnn indonesia