image
Kawan Medan, Tampil di Acara TV Indonesia, The Script Akrab dengan Penonton

11 April 2018 3338 Viewed

Sudah enam tahun lamanya The Script tidak mampir ke Indonesia untuk memuaskan para penggemarnya. Namun malam ini (10/4/2018), mereka akan kembali tampil di Jakarta dalam rangkaian tur. Di tengah penantian para penggemar, ternyata band asal Irlandia itu baru saja tampil sebagai salah satu bintang tamu Indonesian Idol 2018.

The Script membuka penampilan Top 3 Road to Grand Final dengan lagu "Superheroes". Kemunculan band yang dibentuk pada 2007 ini pun langsung disambut meriah oleh para penonton.

Di atas panggung, Danny O'Donoghue dan rekan-rekannya terlihat sangat akrab dengan para penonton. Beberapa kali, vokalis The Script itu bersalaman dengan orang-orang yang berada di bibir panggung. "Come on everybody, make a sound," kata Danny O'Donoghue dari atas panggung Indonesian Idol 2018 di tengah-tengah penampilannya bersama The Script.

Setelah menyanyikan lagu "Superheroes", The Script langsung melanjutkan aksinya di atas panggung. Grup band beranggotakan Danny O'Donoghue, Mark Sheehan, dan Glen Power itu langsung membawakan lagu kedua berjudul "Breakeven".

Sama dengan lagu pertama, di lagu "Breakeven ini", Danny O'Donoghue terasa sangat dekat dengan para penonton. Ia juga beberapa kali mengajak audiens acara untuk bernyanyi. Bukan hanya dua lagu, The Script akan kembali tampil di Indonesian Idol 2018 episode selanjutnya. "The Man Who Can't Be Moved" menjadi salah satu lagu paling hits yang akan dibawakannya nanti.

The Script akan tampil dalam konser solo mereka pada malam ini, 10 April 2018 di The Kasablanka Hall, Jakarta. Konsernya nanti merupakan salah satu penampilan dari rangkaian Freedom Child Tour yang sedang mereka gelar tahun ini.

Sumber: Bintang.com

Reporter: Fikri Alfi Rosyadi 

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238