image
Kawan medan, Ini Adalah 10 Film Indonesia yang Bersinar di Festival Internasional

29 December 2017 3960 Viewed

Tak sedikit film Indonesia yang diam-diam unjuk gigi di ajang internasional di tahun 2017. Film-film tersebut bahkan tak hanya sekadar tayang di mata industri perfilman asing. 
Beberapa di antaranya menuai penghargaan yang membanggakan. Berikut 10 film-film Indonesia tersebut. 

1. Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak Karya terbaru sutradara Mouly Surya ini menjadi salah satu film Indonesia yang bersinar di ajang festival internasional tahun ini. 'Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak' tayang di sejumlah festival, di antaranya Toronto International Film Festival juga Singapore International Film Festival. 

2. The Seen and Unseen Film ini menjadi karya terbaru Kamila Andini yang juga unjuk gigi di ajang festival film Internasional. 'The Seen and Unseen' juga turut tayang di Toronto International Film Festival tahun ini. 'The Seen and Unseen' dikabarkan menuai pujian dan tepuk tangan saat tayang perdana di ajang tersebut. Film ini bercerita tentang kembar Tantri dan Tantra yang kisahnya diliputi oleh budaya spiritual khas masyarakat Bali. 

3. Turah 'Turah' juga menjadi salah satu film Indonesia yang bersinar di ajang Internasional. 'Turah' melakukan world premiere-nya sekaligus berkompetisi di ajang 27th Singapore International Film Festival. Tahun ini 'Turah' diajukan ke seleksi nominasi Oscar 2018. 

4. Ziarah Fim 'Ziarah' adalah film panjang pertama karya sutradara BW Purbanegara yang mengangkat perjalanan simbolis seorang nenek dalam pencariannya atas makam suaminya yang tak pernah kembali setelah pamit perang. 'Ziarah' eksis di ajang penghargaan tahun ini. 

5. Athirah 'Athirah' membawa cerita tentang sosok perempuan tegar yang merupakan gambaran dari ibu Jusuf Kalla. Film ini diganjar lima piala citra tahun lalu. Namun tahun ini, ajang festival film internasional des Cinemas d'Asia Vesoul 2017 yang berlangsung di Prancis menganugerahkan INALCO award pada film garapan Riri Riza ini. 

6. Battle of Surabaya Animasi karya anak bangsa ini bersinar di ajang Milan International Filmmaker Festival 2017. Festival film yang berlangsung di Italia ini memberikan 'Battle of Surabaya' sebagai film animasi terbaik. 

7. Istirahatlah Kata-kata Kisah tentang penyair Wiji Thukul ini menambah daftar film-film Indonesia yang bersinar di ajang Internasional. 'Istirahatlah Kata-kata' meraih penghargaan di ajang Film Festival Love is Folly di Bulgaria pertengahan Agustus lalu. 
8. Humba Dreams 'Humba Dreams' adalah karya terbaru dari Riri Riza. Mengambil latar keindahan Sumba, film ini meraih penghargaan CJ Entertaiment Award - Asian Project Market 2017 yang berlangsung di Busan, Korea Selatan 17 Oktober 2017.

9. 'Ruah' 'Ruah' memiliki judul internasionalnya 'The Malediction'. Film ini mengangkat tema poligami yang disutradarai Makbul Mubarak. 'Ruah' memperoleh penghargaan dari Singapore International Film Festival ke-28. Di negeri sendiri, 'Ruah' diganjar Piala Citra sebagai Film Pendek Terbaik. Sebelumnya 'Ruah' juga sempat diputar di Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2016.
10. Mobil Bekas dan Kisah-kisah Dalam Putaran Atau yang berjudul 'The Carousel Never Stops Turning' ini diputar di Tokyo International Film Festival tahun ini. Film ini diputar di program Crosscut Asia #04: What's Next from Southeast Asia. 
Sumber            : https://hot.detik.com/movie





Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238