Medan FM - Realisasi pendapatan PT Kereta Api Persero I Divisi Regional Sumut-Aceh dari layanan angkutan barang pada periode Januari-September 2016, telah mencapai 71% atau Rp64,26 miliar dari target sepanjang tahun Rp90,23 miliar.
Humas KAI Divre Sumut-Aceh, Joni Martinus mengatakan untuk realisasi volume barang sudah mencapai 479.451 ton dari target sepanjang tahun ini 796.002 ton. Dari layanan barang yang dilakukan 60 persen diantaranya adalah hasil perkebunan seperti CPO dan karet. Pendapatan dari kereta barang pengakut minyak sawit hingga periode yang sama mencapai Rp42,76 miliar yang biasanya untuk PTPN III, PTPN IV, Musim Mas dan perusahaan lainnya.
Selain itu Joni Martinus menambahkan pendapatan angkutan barang KAI Divre Sumut-Aceh juga diperoleh dari layanan pengangkutan BBM dan Barang Hantaran Paket. (Tri Kurniawan/Medan)