Medan FM - Air sungai Batangtoru masih aman untuk pertanian dan perikanan berdasarkan hasil pengujian laboraturium oleh Tim Terpadu Pemantau Kualitas Air Limbah Tambang Emas Martabe.
Koordinator Divisi Evaluasi Tim Terpadu Pemantauan Air Limbah Tambang Emas Martabe, Rismawati mengatakan, kualitas limbah cair dari Tambang Emas Martabe masih memenuhi nilai baku mutu berdasarkan Keputusan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Kualitas air Sungai Batangtoru masih berada pada kelas 2 yang masih dapat digunakan untuk sarana/prasarana rekreasi air, budidaya ikan tawar, peternakan, pertanaman, dan peruntukan lainnya.
Sementara itu, Manajer Lingkungan Hidup Tambang Emas Martabe, Candra Nugraha mengatakan hasil ini menunjukkan pihaknya masih berkomitmen untuk menjaga lingkungan hidup di sekitar tambang. (Tri Kurniawan/Medan)
Air Sungai Batangtoru Masih Aman Untuk Pertanian dan Perikanan
Email[email protected]
Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238