Medan FM - Dalam rangka memperingati HUT Satuan Polisi Pamong Praja ke 66, Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi meminta agar Satpol PP mengerahkan seluruh kemampuan untuk memaksimalkan penegakan peraturan daerah (Perda).
Gubernur Sumut, Tengku Erry Nuradi usai memimpin upacara HUT Satpol PP mengatakan Satpol PP harus terus meningkatkan profesionalisme dan selalu menjaga kewaspadaan dini dalam setiap pelaksanaan tugas. Menurutnya Satpol PP merupakan tangan kanan kepala daerah, sehingga keberadaan Satpol PP sangat penting dan strategis bagi jalannya roda pemerintahan dan pembangunan daerah. Selain itu, Tengku erry menegaskan setiap Satpol PP di Provinsi maupun Kabupaten Kota agar selalu menghindari bentrokan dengan masyarakat saat pelaksanaan tugas dilapangan
Dari pantauan redaksi City dilapangan, sejumlah penampilan atraksi dari perwakilan anggota Satpol PP Kabupaten Kota se-Sumatera Utara memeriahkan pelaksanaan HUT Satpol PP ke 66 tersebut. (Rizky Pradita/Medan)