image
50 Ribu Hektar Lahan Pertanian di Karo Rawan Terkena Erupsi Sinabung.

26 August 2016 2530 Viewed

Medan FM - Sekitar 50 ribu hektar lahan pertanian di kabupaten karo sangat rentan terkana dampak erupsi gunung sinabung.

Kepala dinas pertanian karo, Munarto Ginting mengatakan akibat erupsi gunung sinabung beberapa hari belakangan, sejumlah hektar lahan pertanian di 2 kecamatan yakni kecamatan berastagi dan merdeka rusak. Mulai dari tanaman sayuran seperti, kol, kentang, cabai dan tomat serta tanaman buah buahan rusak akibat erupsi gunung sinabung. Saat ini, pihaknya sudah menghimbau kepada petani untuk segera menyiram tanaman yang terkena dampak erupsi dengan air tekanan tinggi serta menggunakan fungisida sehingga tanaman yang ada masih bisa diselamatkan. Menurutnya, tanaman yang paling rentan terkena dampak eruspi sinabung adalah Tomat dan Cabai.

Untuk diketahui, pagi tadi gunung sinabung terlihat kembali memuntahkan awan panas dan debu vulkanisnya. Hal ini sudah terjadi beberapa waktu belakangan dengan intensitas yang cukup banyak. (Tri Kurniawan/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238