image
PKL Diminta Jaga Ketertiban dan Keindahan Kota

14 June 2016 2645 Viewed

Medan FM - Pedagang kaki lima diminta untuk menjaga ketertiban dan keindahan kota medan khususnya pada Ramadhan dan menjelang lebaran yang akan banyak timbul. 

Camat Medan Petisah, Rakhmat Harahap mengatakan PKL dijalan Gatot Subroto harus membuka dan menutup tendanya sehingga tidak mengganggu utilitas dan kenyamanan pengguna jalan. Termasuk juga keindahan kota karena berada di inti kota. Pada minggu ke dua puasa, dikhawatirkan jumlah PKL akan makin menjamur, maka dari itu pihaknya akan melakukan penataan di beberapa titik. 

Selain itu, Rakhmat juga menambahkan keberadaan PKL di jalan Gatot Subroto, sekitaran Petisah dan jalan listrik akan ditertibkan pada waktu dekat berkoordinasi dengan Satpol PP, Dishub dan Kepolisian serta instansi terkait. (Tri Kurniawan/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238