image
BMKG Himbau Nelayan Waspada Ombak Tinggi

17 June 2016 2220 Viewed

Medan FM - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika menghimbau kepada para nelayan untuk waspada terhadap ombak tinggi khususnya di perairan Nias dan Sibolga.

Kepala Bidang Data dan Informasi BMKG Wilayah Medan, Sunardi mengatakan hingga pecan depan, gelombang tinggi ini diperkirakan masih akan terjadi. Untuk itu dihimbau kepada nelayan khususnya nelayan dengan kapal kecil untuk waspada dan tidak melaut dulu sebelum cuaca kembali normal. karena ketinggian gelombang di laut Nias dan Sibolga bisa mencapai 3,5 hingga 4 meter dengan kecepatan angin 10 hingga 20 meter.

Seperti yang diketahui, cuaca saat ini tengah tidak menentu. Bahkan seharusnya saat ini masih musim kemarau namun curah hujan diperkirakan cukup tinggi. (Tri Kurniawan/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238