Medan Fm - Hingga April 2016 Imigrasi Kelas I Khusus Medan telah memberangkatkan 26 orang imigran ke negara ketiga yaitu Kanada, Amerika, dan Australia
Kepala Imigrasi Kelas I Medan Lilik Bambang Lestari mengtakan sampai saat ini total imigran sebanyak 1957 orang. Kesemua imigran tersebut berasal dari beberapa negara dan posisinya tersebar di 21 community-house. Namun sampai saat ini baru 26 orang yang diberangkatkan ke negara ketiga dan 216 orang sedang dalam proses penentuan status pengungsi. Setelah proses tersebut barulah pihaknya dapat memberangkatkan para imigran ke negara ketiga, sebab diakuinya para imigran hanya mendapat tekanan dinegaranya sehingga tidak selama nya mencari suaka di kota medan.
Lebih lanjut, Lilik berharap agar tim pengawasan orang asing (Tim Pora) dapat memaksimalkan fungsinya guna mengantisipasi masuknya orang asing yang menyalahgunakan izin tinggal maupun visa. (Rizky Pradita/Medan)