Medan FM - Anggota DPRD Kota Medan menyarankam agar Ramadhan Fair dipindahkan ke jalan Gatot Subroto agar tidak mengganggu umat Islam dalam melaksanakan ibadah taraweh selama bulan ramadhan
Ketua Komisi C DPRD Kota Medan, Salman Alfarisi mengatakan selain dinilai mengganggu pelaksanaan ibadah, kegiatan Ramadhan Fair yang sering dilaksanakan di Taman Sri Deli ini juga dinilai telah mengganggu arus lalu lintas karena sepanjang jalan mesjid raya ditutup aksesnya selama berlangsungnya Ramadhan Fair. Pihaknya berharap dengan dipindahkan ramadhan fair dijalan Gatot Subroto, pemerintah kota medan dapat menjaga kemanan dan kondusifan kegiatan tersebut dengan pihak keamanan.
Dari informasi yang diterima Redaksi City dilapangan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Medan mengaku kegiatan ramadhan fair dikawasan Taman Sri Deli sudah menjadi ikon kota medan, sehingga akan sulit untuk memindahkan lokasi kawasan ramadhan fair tersebut. (Rizky Pradita/Medan)