Pada tahun ini, ada sekitar 22 investor yang siap melakukan penjajakan dan berinvestasi di wilayah Sumatera. Dari angka itu, 10 investor tertarik di bidang energi dan Sumatera Utara menjadi tujuan yang menjanjikan.
Hal ini diungkapkan kepala BKPM RI, Franky Sibarani saat membuka Gelar Potensi Investasi Daerah dan Regional Investment Forum di Medan siang tadi. Menurutnya, puluhan investor tersebut berasal dari negara Korea Selatan, Jepang, Inggris, Amerika Seikat, Singapura dan Arab Saudi. Selain itu, terdapat juga 3 investor lainnya yaitu dari negara Yordania yang sudah mengantongi izin prinsip dan tengah melengkapi izin lainnya. Jepang akan berinvestasi di Dumai, dan Jerman akan berinvestasi di industri pelabuhan dan perkapalan.
Sementara itu, Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pudjonugroho menambahkan di Sumatera Utara, potensi yang ada hampir di seluruh wilayah, salah satunya adalah di Kabupaten Humbang Hasundutan, Tapanuli Tengah dan lainnya. Investasi yang ditawarkan pun beragam, mulai dari sektor energi, perkebunan, pertanian dan lain sebagainya.
Untuk diketahui, BKPM bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menyelenggaran event Gelar Potensi Investasi Daerah (GPID) dan Regional Investmen Forum (RIF) selama 2 hari untuk memperkenalkan potensi investasi di daerah Sumatera.
22 Investor Siap Berinvestasi di Sumatera.
Email[email protected]
Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238